Sunday, February 4, 2018

Macam-macam Bunyi Beep


Macam-macam Bunyi Beep

   > Halo ketemu lagi dengan saya diBlog cyanogen99,. Ok kali ini saya akan menjelaskan tentang Macam-macam Bunyi Beep pada komputer.
   Terkadang ada beberapa orang yang mendengar bunyi beep tetapi tidak mengerti apa maksud dari bunyi beep tersebut, sehingga saat ada kerusakan pada komputer anda tidak tahu apa yang harus dilakukan. Untuk itu saya akan menjelaskan pada kalian tentang bunyi beep, simak artikelnya dibawah ini :


   Saat pertama anda menyalakan komputer, komputer secara otomatis akan melewati proses yang disebut dengan POST ( Power On Self Test ) yaitu proses dimana komputer akan mengecek semua perangkat yang terpasang pada komputer, apakah bekerja dengan normal atau ada suatu masalah pada hardware. Biasanya jika terjadi kesalahan speaker kecil pada matherboard akan berbunyi beep sebanyak dengan kerusakan yang ada pada komputer. Dan jika keluar bunyi beep pendek satu kali berarti komputer anda tidak ada kerusakan sama sekali.

   Berikut arti dari bunyi beep diantaranya :
> Award Bios
  • 1 beep pendek   Komputer dalam keadaan baik
  • 1 beep panjang   Adanya kerusakan pada memory
  • 1 beep panjang 2 beep pendek   Kerusakan pada modul DRAM parity
  • 1 beep panjang 3 beep pendek   Kerusakan pada bagian VGA
  • beep berkali-kali   Kerusakan pada bagian modul memory atau memory video
> Ami Bios
  • 1 beep pendek   DRAM gagal merefresh
  • 2 beep pendek   Sirkuit gagal mengecek keseimbangan DRAM parity ( System Memory )
  • 3 beep pendek   Bios gagal akses memori 64kb pertama
  • 4 beep pendek   Timer pada sistem gagal bekerja
  • 5 beep pendek   Matherboard tidak bisa menjalankan processor
  • 6 beep pendek   Controller pada keyboard tidak dapat berjalan dengan baik
  • 7 beep pendek   Video mode eror
  • 8 beep pendek   Tes memori VGA gagal
  • 9 beep pendek   Checksum eror ROM Bios bermasalah
  • 10 beep pendek   Cmos shotdown read/write menjadi eror
  • 11 beep pendek   Chace memori eror
  • 1 beep panjang 3 beep pendek   Extended memori rusak
  • 1 beep panjang 8 beep pendek   Tes tampilan gambar gagal
> Ibm Bios
  • Tidak ada beep   Power suply rusak, Ram tidak terpasang
  • beep 1 pendek   Normal POST
  • beep terus menerus   Power suply rusak, Ram tidak terpasang
  • beep pendek berulang-ulang   Power suply rudak, Ram tidak terpasang
  • 1 beep panjang 1 beep pendek   Masalah pada matherboard
  • 1 beep panjang 2 beep pendek   Masalah pada bagian VGA card ( mono )
  • 1 beep panjang 3 beep pendek   Masalah pada bagian VGA card ( EGA )
  • 3 beep panjang   Keyboard eror
  • 1 beep blank monitor VGA card sirkuit
> Phoenix Bios
Kode beep pada Phoenik Bios sedikit berbeda dengan bunyi beep Bios lainnya.
Pada Phoenik serangkaian akan dipisahkan atau memiliki waktu jeda saat berbunyi,
contohnya beep beep - beep beep - beep - beep akan menjadi 2-2-1-1
  • beep 1-1-4   Bios mengalami kerusakan
  • beep 1-3-1   Ram rusak atau tidak terpasang dengan baik
  • beep 1-2-1   Matherboard rusak
  • beep 3-3-4   Grafik card rudak atau tidak terpasang dengan benar
  • beep 3-1-1   Matherboard rusak
  • beep 1-2-2-3   Rom Bios cheksum
  • beep 1-3-1-1   DRAM segarkan uji
  • beep 1-1-4-1   Kesalahan cache
  • beep 1-3-4-3   Ram gagal pada bit data
  • beep 1-3-4-2   Ram gagal pada baris alamat
  • beep 2-1-2-3   ROM pemberitahuan hak cipta
Demikian penjelasan saya tentang macam-macam bunyi beep, dan semoga bermanfaat

1 comment:

  1. 1xbet korean - LEGALBET ONLINE BETTING
    1xbet korean sportsbetting is legal in the world of Sports 1xbet india Betting. The reason why people like it is because it is safe and fair to bet on.

    ReplyDelete