Saturday, July 14, 2018

Cara Mengatasi Wifi Tidak Terdeteksi di Windows 10

   Windows 10 merupakan OS yang paling sering mendapatkan pembaharuan, untuk itu bila anda adalah pengguna windows 10 maka update build/pactch merupakan hal yang lumrah bagi kalangan penikmat windows 10. Untuk beberapa update windows 10, ada yang berjalan dengan lancar dan tidak sedikit pula update yang mengalami masalah ketika proses installasi selesai, khususnya pada pengoptimalan hardwere perangkat komputer/laptop, dan kita akan kasih beberapa cara mengatasi Wifi tidak terdeteksi di windows 10.


   Dari beberapa masalah " meski jarang terjadi " ada satu yang umumnya sering di jumpai di hampir semua penikmat windows 10 setelah update, yaitu masalah pada wireless drive ( WIFI ) yang langsung tidak terdeteksi. Dan juga yang sedang saya alami saat ini.

Permasalahan

Supaya anda lebih paham lagi dan agar pembahasannya tidak melebar,kita langsung saja menjelaskan cara mengatasi wifi tidak terdeteksi di windows 10 lebih jelasnya mengenai pokok masalah ini ialah sebagai berikut.
  1. Driver Wifi tidak terbaca, dimana ini di tandai dengan tidak adanya logo wifi yang di tray icon network di sudut kanan taskbar, seperti gambar di atas.
  2. Driver wifi tidak terbaca terjadi setelah anda menerima atau menginstal update build/patch windows 10, sebelumnya wifi baik-baik saja.
  3. Sudah memastikan Wifi laptop atau komputer yang menggunakan wireless portable dalam ke adaan ON.
  4. Bila di cek di device manager, driver wireless network adapter sudah terdeteksi dengan benar oleh windows. Hanya saja wifi tidak muncul di tray icon network yang ada di sudut taskbar.
  5. Sudah mencoba install ulang driver wireless network adapter tapi hasilnya tidak ada/nihil.
  6. Juga sudah mencoba melakukan update driver wireless adapter ke versi yang lebih baru, tapi hasilnya masih tidak ada ?
Bila masalah yang di atas yang sedang anda alami, maka untuk mengatasinya kamu bisa melakukan cara seperti dibawah ini.

Mengatasi Driver Wifi Tidak Terdeteksi

Langkah ini memang di bilang sangat mudah dan sangat konyol namun berdasarkan pengalaman sendiri, cara ini bisa di bilang cukup sukses untuk mengatasi masalah Wifi tidak terdeteksi di windows 10.
  • Silahkan masuk ke networt connection.
> Langkah cepat masuk ke menu network connection adalah dengan menekan tombol windows + R di keyboard ~ lalu setelah itu pada windows run ketik ncpa.cpl ~ lalu klik OK


  • Pada halaman network connection, klik kanan Wifi adapter ~ Disable
  • Setelah itu anda Klik kanan lagi Wifi adapter ~ Enable ( Seperti gambar di bawah ini )


Sekian artikel dari saya tentang Cara Mengatasi Wifi tidak Terdeteksi di Windows 10,Selamat mencoba dan saya do'akan berhasil ya... Jika anda ingin menambahkan silahkan isi di kolom komentar yang sudah di sediakan, sekian dan terima kasih.

Monday, July 9, 2018

Cara Mudah Menginstall Windows 7 ( Dengan Gambar )

   Instalasi Windows mungkin terdengar seperti tugas yang menakutkan tapi sebenarnya sangat mudah, terutama jika anda menginstal sistem operasi yang lebih seru seperti Windows 7 Ultimate, ada yang 32-bit dan ada juga yang 64-bit. Tetapi tidak perlu membawa komputer atau leptop kepada ahli lokal untuk menginstal ulang yang sederhana ini. Anda dapat menginstal Windows 7 sendiri dengan cara yang akan saya terapkan pada artikel saat ini.


   Windows 7 adalah sistem operasi windows yang memungkinkan paling mudah di pasang. Anda hanya di tanya beberapa pertanyaan penting selama penginstallan, sebagian besar proses penyimpanannya benar-benar otomatis. Langsung saja kita kita bahas topik artikel kali ini yaitu cara mudah menginstall windows 7.

1. Nyalakan PC/Laptop anda, kemudian anda tekan tombol delete berulang kali sampai anda memasuki menu BIOS.
Catatan : Gambar di bawah ini merupakan contoh masuk ke menu ( BIOS ), tampilan ini beraneka ragam tergantung merknya.


2. Anda akan melihat tampilan seperti di bawah ini. Seperti yang anda lihat pada gambar berikut, bahwa device yang berada di urutan teratas adalah HDD. Jadi PC/Laptop anda akan melakukan booting pertama kali dari HDD.


3. Agar bisa booting dari CD/DVD, anda perlu menempatkan CD-ROM drive berada di urutan teratas. Caranya anda dengan memilih CD-ROM Drive, kemudian anda geser menggunakan tombol (+/-) sampai berada di urutan teratas seperti gambar di bawah ini.

4. Jangan lupa untuk memasukan DVD windows 7 anda pada DVD-ROM, kemuadian anda tekan tombol F10 untuk menyimpan hasil setingan sekaligus keluar dari menu BIOS.


Note : Tidak semua PC/Laptop memiliki jenis BIOS yang sama. Bisa jadi BIOS yang anda gunakan juga tidak sesuai dengan yang saya gunakan dalam artikel ini.

Langkah - langkah Menginstall Windows 7
   Baiklah sekarang waktunya instalasi windows 7, menginstall windows 7 tidaklah sulit silahkan anda ikuti langkah-langkah di bawah ini.

1. Tekan sembarang tombol untuk memulai instalasi windows.


2. Silahkan pilih Indonesia ( Indonesia ) pada Time and currency format. Untuk Language to install dan Keyboard or input method  biarkan default. Kemudian anda klik Next.


3. Untuk memulai instalasi windows 7. Pilih Install now


4. Centang I accept the license terms, kemudian anda pilih Next


5. Saya anggap anda saat ini sedang belajar menginstall sistem operasi windows 7 untuk pertama kalinya. Jadi saya persilahkan anda untuk pilih Custom ( advanced ).


6. Jika anda ingin melakukan insatallasi ulang, downgrade maupun upgrade sistem operasi windows sekaligus ingin data-data pada partisi lain tidak hilang, cukup anda delete Disk 0 partition 2 ( Partisi C:) dan Disk 0 partition 1 : System Reserved, nanti otomatis kedua partisi yang anda delete tadi menjadi Unallocated Space.


Silahkan anda buat partisi baru lagi dan jadikan Disk 0 Partition 2 sebagai lokasi instalasi windows 7, kemudian anda pilih Next. 

7. Langkah selanjutnya yaitu mempartisi ruang harddisk. Yaitu pilih Drive options ( advanced ) ~ New. Lalu tentukan ukuran partisi/drive tersebut. Kemudian anda pilih Apply jika sudah selesai.

8. Pilih OK untuk pembuatan sistem files windows atau yang biasa di sebut System reserved partition saja.


9. Silahkan anda buat 2 partisi dengan cara yang sama seperti langkah-langkah no 7 ya... Sebenarnya, beberapa banyak partisi tergantung selera masing-masing, dan pada artikel kali ini saya hanya membuat 2 partisi saja.


10. Silahkan pilih Disk 0 partition 2 sebagai lokasi instalasi windows. Kemudian pilih Next. 


11. Proses instalasi windows 7 berlangsung. Proses ini memakan waktu kurang lebih dari 20 menitan, selama proses berlangsung komputer anda akan mereboot sendiri untuk beberapa kali.


12. Jangan tekan tombol apapun pada keyboard hal tersebut akan menyebabkan anda akan mengulangi proses dari awal.


13. Langkah selanjutnya adalah memasukan nama pengguna dan nama komputer kemudian anda pilih Next.

14. Langkah berikutnya yaitu membuat password untuk akun windows anda. saran saya sih buatlah pasword yang kuat dengan kombinasi angka dan simbol atau bisa nama seseorang yang terpenting buat anda hehehe... Isikan kata atau kalimat yang membantu anda mengingat password anda tersebut, dan jika anda tidak ingin menambahkan password dibiarkan kosong saja. Kemudian anda klik Next.


15. Silahkan masukan product key windows 7 anda, kemudian anda pilih Next. Jika anda tidak mempunyai product key anda bisa lewati langkah tersebut, dan nanti anda akan di minta product key setelah melewati 30 hari.


16. Untuk windows update, silahkan pilih Ask me later. Anda bisa memilih Use recommended settings jika DVD windows 7 yang anda miliki original.


17. Untuk Time zone pilih ( UTC+07:00) Bangkok, Hanoi, Jakarta.


18. Langkah berikutnya yaitu menentukan lokasi jaringan. Silahkan anda pilih Public Network.


19. Jika anda menambahkan password untuk akun windows anda seperti pada langkah-langkah no 14, anda harus memasukkan password terlebih dahulu untuk masuk ke layar utama atau dekstop, kemudian anda tekan Enter.

20. Selamat !!! Proses instalasi windows 7 selesai dengan selamat.

   Sekian artikel tentang instalasi windows 7, selebihnya kami minta maaf dan jika anda ada masukan silahkan tambahkan di kolom komentar yang sudah disediakan.

Saturday, May 26, 2018

Cara Menghemat Baterai Samsung Galaxy Not 5 Tanpa Root

   Baterai anda cepat habis ? Mungkin ini yang sering membuat jengkel kita sebagai pengguna smartphone, nah semua masalah baterai yang boros ini bisa terjadi pada semua smartphone, termasuk smartphone canggih ini. Disini kami akan memberikan tips dan trik untuk menghemat baterai samsung galaxy note 5 yang boros baterai dan juga cara agar baterai samsung galaxy note 5 tidak cepat habis.


   Sebenarnya permsalahan boros pada baterai sebuah smartphone sudah wajar tergantung pemakaian, apalagi jika anda memakainya sangat dimaksimalkan, semua aplikasi sosial media berjalan, sering bermain game berat, dan di gunakan untuk multitasking. Tentunya ini akan membuat baterai smartphone anda cepat habis termasuk untuk samsung galaxy note 5 ini, dan berikut cara menghemat baterai samsung galaxy note 5 tanpa root :

1. Percepat Screen Time Out Menghemat Baterai Not 5
   Yang di maksud screen time out adalah layar akan mati ketika sudah tidak di gunakan lagi, nag untuk menghemat baterai semakin cepat layar smartphone anda mati maka semakin sedikit mengkonsumsi daya baterai dan cara untuk mempercepat scree time out adalah sebagai berikut :

  • Masuk ke menu setting
  • Lalu masuk ke display
  • Setelah itu ke screen time out
  • Lalu atur screen time out secepat yang kita inginkan, dan kami sarankan untuk pilih 30 detik saja, dan jangan terlalu lama seperti 1 menit, 2 menit atau bahkan lebih dari itu/
2. Menurunkan Kecerahan Layar
   Ini juga penting dalam masalah pada smartphone, terutama pada samsung galaxy note 5 untuk menghemat baterai samsung galaxy note 5 anda perlu menurunkan tingkat kecerahan layar, alasannya adalah pada semua smartphone layar paling banyak mengkonsumsi daya baterai, dan cara untuk menghemat baterai smartphone adalah menurunkan kecerahan layar smartphone. seperti contoh gambar di bawah ini :



3. Gunakan Tema, Wallpaper Hitam dan Jangan Menggunakan Wallpaper Animasi/Bergerak
   Tentu anda sudah tahu, bahwa samsung galaxy note 5 menggunakan layar super AMOLED, dan layar super AMOLED ini akan memancarkan cahaya sendiri pada tiap-tiap pixelnya. Logikanya adalah jika menggunakan layar hitam maka semua dioda pixel akan memancarkan cahaya yang sama dan tentu ini akan menghemat baterai samsung galaxy note 5.

4. Uninstall Aplikasi Yang Jarang Digunakan
   Ini yang sering terjadi bagi para pengguna smartphone, banyaknya aplikasi yang menumpuk padahal aplikasi itu jarang digunakan bahkan kadang aplikasi itu tidak pernag di gunakan, ini membuat smartphone kita bekerja lebih keras apalagi aplikasi itu berjalan di background.

5. Matikan Koneksi Yang Tidak Perlu
   Kita sering kali mengabaikan hal ini misalnya setelah menggunakan WIFI, GPS, dan Bluetooth kita biarkan saja menyala. Ini sebenarnya yang dapat membuat sebuah smartphone anda boros baterai, lebih baik setelah anda gunakan matikan semuanya dan pilih yang sekiranya anda perlukan.

6. Kontrol Penggunaan Baterai
   Ini harus kita lakukan setiap hari, jika samsung galaxy note 5 kita mulai terasa boros baterai coba lihat pada penggunaan baterai dengan cara masuk ke menu Setting > Battery > Abnormal Battery Usage, disana nanti akan terlihat aplikasi-aplikasi yang banyak mengkonsumsi daya baterai.

7. Turn Off Motions and Gestures
   Cara mematikan Motions and Gestures anda masuk ke menu Setting > Motions and Gestures lalu matikan semuanya dengan cara menggeser ke arah kanan.

Demikian Cara untuk menghemat baterai samsung galaxy note 5 yang boros, dan jika ada pertanyaan atau tambahan silahkan isi di kolom komentar yang sudah di sediakan.

Tuesday, May 1, 2018

Cara Mengatasi Error 0x00006d9 Printer pada Windows 7

   Sharing printer dalam sebuah jaringan LAN sangat memudahkan anda untuk mencetak dokumen tanpa harus menggunakan flaskdisk maupun media lainnya, terkadang dalam sebuah proses sharing printer dalam jaringan pasti akan menemukan kendala atau masalah dan salah satu masalahnya seperti ini ( Printer Setting Could Not be Saved. Operation Could Not be Completed " Error 0X000006d9" ).

   Andai saja anda mengalami masalah yang sama seperti saya yakni Error 0x00006d9, Jangan panik disini saya akan memberikan jalan keluar untuk anda. Error 0x00006d9 disebabkan karena tidak aktifnya sebuah service windows firewall, karena itu untuk mengatasi error tersebut anda hanya harus mengaktifkan windows firewall tersebut.
Lakukan seperti ini :
  • Tekan " Logo Windows + R " nanti akan keluar program "RUN"
  • Ketik " services.msc " tanpa tanda petik, setelah itu tekan enter.
  • Kemudian akan muncul kotak services seperti gambar di bawah ini, cari lah nama Windows Firewall kemudian anda klik 2x.
  • Setelah itu pada colom " Startup Type " anda pilih Automatic.

  • Jangan lupa, pada colom " Service Status " klik start, lalu klik " Applt " dan klik " OK "
  • Setelah selesai silahkan restart komputer / laptop anda.
Demikian artikel yang saya buat untuk anda tentang Cara Mengatasi Error 0x00006d9 Printer pada Windows 7. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda yang membaca.

Wednesday, April 11, 2018

Spotify Music Premium Mod Apk ( Offline )

   Kali ini saya akan membagikan aplikasi android gratis terbaru yang sudah sangat terkenal dan populer pada saat ini, yaitu Spotify Music Premium Mod Apk. Pada aplikasi ini saya akan membagikan dengan versi terbaru yang bisa sobat miliki secara gratis karena aplikasi ini merupakan aplikasi yang berbayar di Playstore, sehingga sobat bisa menikmati full fitur yang terdapat didalam aplikasi spotify music premium mod apk ini.


   Spotify Musik Premium Mod Apk yaitu layanan musik streaming, podcast dan video komersial Swedia yang menyediakan hak digital manajemen yang dilindungi konten dari label rekaman dan perusahaan media ini tersedia di berbagai negara contohnya seperti Amerika, Eropa Barat dan Oseania. Aplikasi musik ini dapat di akses atau dicari dengan pilihan artis, album, genre, playlist, atau label rekaman, dan aplikasi Sportify Music ini diluncurkan pada 7 oktober 2008. Jika sobat penasaran dengan aplikasi ini silahkan download disini :




Link :

Fitur Spotify Premium :
  • Mainkan lagu apapun di semua perangkat ( Ponsel dan Tablet ).
  • Download musik untuk mendengarkan Offline.
  • Nikmati kualitas suara yang mengagumkan.
  • Tanpa komitmen dan batalkan kapan saja.
  • Tanpa iklan dan hanya musik tanpa henti.
Informasi Aplikasi Sportify Music Premium Mod Apk:
  • Nama Aplikasi : Sportify Music Premium Mod Apk
  • Versi : 8.4.43.632
  • Ukuran : 38 MB
  • Android : 4.1+
Info Hack Mod Sportify Music Premium Mod Apk :
  • Unlocked Sportify Connect
  • The search button is added to the top bar in the table version
  • Audio ads blocked
  • Video advertising is blocked
  • Infinite shuffle
  • Replays unlocked
  • Selecting any track
  • Extreme quality unlocked
Cara Install :
  • Download Sportify Music Premium Mod Apknya
  • Masuk ke pengaturan > Security > Ceklis Unknown Source ( Sumber tidak diketahui )
  • Install apknya sampai selesai
  • Jalankan Aplikasinya

Tuesday, April 10, 2018

Cara Setting Anonytun Video Max Telkomsel Menjadi Kuota Flash

   > Halo Ketemu lagi dengan saya di blog cyanogen99,. Ok kali ini saya akan mengupdate tentang  Cara Setting Anonytun Video Max Telkomsel Menjadi Kuota Flash.
Videomax merupakan paket internet Telkomsel yang cukup populer belakangan ini, selain paket videomax ini cukup murah bahkan videomax ini kerap dijadikan sebagai bonus kuota telkomsel, seiring berjalannya waktu banyak pengguna yang mengubahnya menjadi kuota flash dengan menggunakan bantuan aplikasi internet gratis. Contohnya seperti KPN Tunnel Ultimate, HTTP Injector, Tweakware serta yang akan kita bahas Anonytun.


   Namun tentu saja, untuk mengubah kuota videomax menjadi kuota reguler membutuhkan beberapa konfigurasi yang harus di terapkan pada aplikasi tersebut. Nah buat sobat yang belum tahu, bagaimana sih cara mencari URL bug Videomax Telkomsel ? Disini saya akan menjelaskan metode yang mudah untuk sobat mencari url bug tersebut. Sobat bisa mecari mencari url bug disini, silahkan simak artikel ini Cara Setting Anonytun Videomax Telkomsel lengkap disertai dengan URL bug yang masih aktif.

Cara Setting Anonytun Videomax Telkomsel Terbaru Lengkap Dengan URL Bug

1. Jika sobat belum menginstall aplikasi anonytun di ponsel android sobat, maka silahkan sobat install terlebih dahulu melalui Google Play.

2. Setelah Aplikasinya terinstall, sobat bisa langsung menjalankannya. Lalu pada halaman awal, sobat pilih pengaturan Stealth Setting, lalu sesuaikan pengaturannya seperti keterangan dibawah ini :

  • Stealth Tunel : Aktif
  • Connection Protocol : SSL ( Selain SSL tidak ada yang work untuk mengubah kuota hiburan Telkomsel )
  • Connection Port : 443
  • Connection Via Parent Proxy : Nonaktif
  • Custom TCP/HTT Headers : Nonaktifkan
  • Andvanced SSL Setting : Aktif

3. Jika Sudah, Sekarang pilih tombol Edit SSL Setting kemudian ceklis True SSl ( Anti DPI ) dan Spoof Host:Port untuk Spoof Host adalah tempat untuk meletakan URL Bug.
Berikut daftar URL Bug Videomax yang masih Aktif :
  • tribenow.tv
  • api.tribenow.tv
  • viu.com
  • prod-in.viu.com
  • play.supersoccer.tv
  • www.catcthplat.com
Silahkan sobat untuk coba satu-persatu URL bug yang di atas, karena di setiap daerah memiliki URL bug yang berbeda-beda. Lalu untuk Spoof Port masukan kode 443, seperti gambar di bawah ini :


4. Setelah sobat setting seperti keterangan seperti di atas, silahkan sobat pilih save. Lalu kembali ke halaman awal, trus sobat klik Connect.

5. Tunggu sampai tanda connect berubah menjadi connected, jika sudah berubah maka sudah di pastikan konek.

Nah, demikian Artikel Tentang Cara Setting Anonytun Video Max Telkomsel Menjadi Kuota Flash. Semoga artikel ini bermanfaat bagi sobat, dan selamat mencoba.

Monday, March 26, 2018

Asphalt Nitro v1.7.1A Mod Apk Unlimited Token + Creadit Update


   > Halo Ketemu lagi dengan saya di blog cyanogen99,. Ok kali ini saya akan membagikan game mobil balap android yang memiliki ukuran yang kecil dan ringan untuk dimainkan yaitu game Asphalt Nitro. Game mobil balap ini merupakan karya pengembang game yang sangat populer yaitu Gameloft, dan Asphalt Nitro ini merupakan versi mini dari game asphal 8 yang memang terkenal dengan grafisnya yang bagus. Terdapat mobil-mobil mewah, seperti ferrari Laferrari atau Lamborghini Veneno, dalam lingkungan yang mencengangkan yang harus kamu taklukkan dengan aksi gila yang bisa anda lakukan.


   Pada versi yang terbarunya merupakan versi modifikasi atau versi hack mod dan yang telah di mod adalah token dan creadit yang tak terbatas, jadi kalian bisa dengan mudah untuk membeli mobil, mengganti warna, dan meng upgrade performa supaya lebih cepat. Nah untuk mencoba dan merasakan tantangan Asphalt Nitro dilakan langsung download di bawah ini :




Link :

Nama : Asphalt Nitro Apk
Versi : 1.7.1A
Size : 39 Mb
Android : 4.0+
Mode : Offline

Hack Mod Game Info
  • Unlimited Token
  • Unlimited Creadit
  • Unlimited Money 
Fitur Baru Versi 1.7.1A
  • Stabilitas aplikasi telah disempurnakan
  • Pengukur sensitifitas kontrol hilang di beberapa perangkat sudah diperbaiki
  • Dukungan Android 6.0
Cara Install Apk
  • Download Asphalt Nitro Mod Apknya
  • Masuk ke setting / keamanan / centang sumber tidak di ketahui
  • Install Apknya sampai selesai
  • Mainkan Gamenya

Cara Mem-Beckup dan Me-Restore Software


   > Halo ketemu lagi dengan saya di blog cyanogen99,. Ok kali ini saya akan membagikan artikel yang berguna untuk keperluan komputer anda, tentang Cara Mem-Beckup dan Me-Restore Software.


   Backup dan Restore Software

   Backup dapat diartikan dengan proses membuat salinan data sebagai cadangan saat terjadi kehilangan atau kerusakan pada data yang asli. Salinan data yang dibuat disebut dengan ( data backup ), manfaat dari proses satu ini adalah mengembalikan kondisi suatu sistem komputer yang mengalami kerusakan ataupun kehilangan data, mengembalikan file yang tanpa sengaja terhapus.

   Media Penyimpanan data ( Storage )

   Setiap backup dimulai dengan pertimbangan tempat data backup yang akan disimpan. Data backup harus disimpan dengan pertimbangan tempat data yang akan anda simpan. Perbedaan dalam penggunaan model penyimpanan data akan memberi manfaat yang berbeda, pengambilan manfaat ini berkaitan dengan skema rotasi backup yang digunakan.

   Pemilihan media penyimpanan data menjadi pertimbangan yang sangat penting dalam proses backup, ada banyak tempat penyimpanan yang dapat anda pilih dengan kelebihan dan kekurangan masing-masing pada media penyimpanan tersebut. Contohnya :

  • Hardisk
   Keunggulan utama dari penyimpanan ini adalah waktu akses yang cepat, variasi kapasitas yang luas dan kemudahan pengguna.
  • Optical Disk
   CD dan DVD yang dapat merekam adalah dua pilihan yang ada dalam kategori ini. Akan tetapi dengan semakin murahnya drive DVD dengan kapasitas yang lumayan besar, pemilihan DVD sebagai media backup lebih menjanjikan dari pada CD.
  • Tape Magnetic
   Tape magnetic ini mirip dengan kaset audio atau kaset pita yang menyimpan data dalam maghnet panjang yang berputar dari titik awal sampai akhir.
  • Floppy Disk
   Media ini sudah lama ditinggalkan dikarenakan kapasitas yang kecil untuk membackup data, dengan semakin besarnya file-file yang dimiliki seseorang.
  • Remote Backup Services
   Media penyimpanan ini tidak berupa benda fisik yang nyata, namun berupa service atau layanan. Biasanya perusahaan penyedia jasa ini menyewakan ruangan penyimpanan data yang proses aksesnya melalui jaringan internet.
  • Solid State Storage
   Yang masuk dalam kelompok media penyimpanan ini ada banyak, diantaranya flash memory, thumb drives, compact flash, secure digital cards, memory card, dan seterusnya. Portabilitas adalah keunggulan sekaligus kelemahan dari alat penyimpanan ini.

   Restore Data

   Restore data adalah proses penting setelah backup. Backup akan menjadi sia-sia bila proses pengembalian data sistem sulit dilakukan, untuk mencapai tujuan ini ada beberapa  pendekatan yang harus di perhatikan, yaitu proses backup harus dilakukan dengan aturan yang jelas, hindari membackup dengan sembarangan. 

   Banyak software yang digunakan untuk membackup data, salah satunya yang cukup populer saat ini adalah Nero. Fungsi utama Nero sebagai software burning CD sangat mempermudah keperluan backup.

   Restore dan Recovery Software

   Restore Software adalah kasus khusus dari restore data. Pengguna software baik aplikasi maupun sistem operasi biasa tidak akan berjalan dengan sempurna. Ada masanya software rusak atau terjadi konflik librari, kerusakan file, hilang file yang berujung software tidak dapat digunakan lagi.

   Beberapa software aplikasi memiliki fitur repair dalam menu add/remove program. Fitur ini sangat berguna bila mana software terinstal sudah mulai tidak berfungsi dengan bener. Tentunya sebelum proses dilakukan, file-file yang tersimpan dan yang berkaitan dengan "software tertentu" harus di backup terlebih dahulu.

Monday, February 12, 2018

Sejarah Jaringan Komputer dan Perkembangannya

   > Halo ketemu lagi dengan saya diBlog cyanogen99,. Kali ini saya akan menjelaskan tentang sejarah jaringan komputer dan perkembangannya.
Sejarah perkembangan jaringan komputer ini bisa dibilang sangat pesat, karena pada perubahan zaman semua alat-alat didunia akan semakin modern.


   Pada awalnya, ide untuk membuat suatu jaringan komputer adalah agar suatu perangkat komputer bisa digunakan secara bersama-sama, hal ini pun tentu saja mempengaruhi harga sebuah komputer sangat mahal. Hingga kini Sejarah perkembangan komputer akan terus dipelajari, dan jika anda sudah penasaran dengan perkembangan jaringan komputer silahkan lihat artikel dibawah ini.

1. Tahun 1940-an : Batch Processing
   Sejarah jaringan komputer ini bermula dari lahirnya konsep jaringan komputer pada tahun 1940-an di Amerika, tepatnya disebuah laboratorium Bell dan juga group riset dari universitas Harvard. Saat itu Prof. H.Aiken memimpin suatu penelitian yang mengenai tentang perkembangan dari computer Model 1. Untuk mengerjakan beberapa proses tanpa banyak memakan waktu, dibuatlah sebuah program yang disebut ( Batch Processing ) atau yang dalam bahasa indonesia dikenal dengan sebutan proses beruntun. Proses ini lah yang kemudian dapat memanfaatkan beberapa komputer bisa mengerjakan banyak program dan mengerjakannya dalam sekali waktu.

2. Tahun 1950-an : Memulai dikembangan proses TSS ( Time Sharing System )
   Pada tahun ini pengembang dari sebuah sistem komputer menjadi semakin berkembang. Dengan adanya penciptaan dan pengembangan dari komputer ini, dimana sebuah komputer yang harus bisa melayani dan juga menjalankan program dibeberapa terminal. System tersebut dengan nama system TSS atau Time Sharing System. Dan sistem ini yang pertama kali mengimpletasikan dan juga menjadi cikal bakal network atau jaringan yang sudah kita kenal saat ini. TSS ini merupakan suatu sistem yang dimana sebuah komputer yang dapat melayani beberapa termianal yang memungkinkan satu komputer bisa menjadi server.

3. Tahun 1970-an : Distibution Processing Perkembangan dari TSS
   Sistem jaringan ini disebut juga dengan nama proses distribusi. Kelebihan dari sistem ini adalah pengguna sistem ini memungkinkan lebih dari 2 host dalam mengerjakan tugasnya, dimana masing-masing server mampu melayani banyak terminal. Kemampuan program ini mampu mengelola data dan melayan station/terminal menjadi lebih optimal, karena sistem ini mampu untuk menghendle banyak terminal.
Perkembangannya :
   - Pada tahun  1972 terobosan baru : Surat Elektronik dan ARPANET
Pada tahun tersebut seseorang dengan nama Roy Tomlison berhasil mengembangkan suatu sistem surat elektronik atau pada saat ini yang kita sebut dengan E-mail. Setelah email berkembang pesat dan banyak diminati Roy membangun sebuah jaringan yang diberi nama dengan ARPANET, yang ternyata sangat mudah untuk digunakan hingga saat ini.
   - Pada tahun berikutnya, ditahun 1973 ada dua orang yang mengembangkan dan mengusulkan sebuah jaringan komputer yang sangat luas dan dapat digunakan oleh seluruh dunia. Vinton Cerf dan juga Bob Kahn adalah yang akan menjadi cikal bakal dari terciptanya internet ke seluruh dunia.

 4. Tahun 1980-an : Standarisasi Jaringan dengan menggunakan TCP/IP
   Pada tahun 1982 sebuah proocol dibuat dan protocol tersebut diberi nama TCP ( Transmission Control Protocol ) atau yang kita kenal dengan sebutan internet protocol. Protocol ini memungkinkan banyak komputer yang terhubung kedalam sebuah jaringan internasional yang menghubungkan banyak user diseluruh dunia.
Perkembangannya :
   - Pada tahun 1984 : Pengenalan Domain Name System
Pada tahun tersebut diperkenalkanlah sitem domain. Domain sistem ini dapat meragamkan alamat-alamat yang berada dalam jaringan yang sama dengan domain name system atau dikenal sebagai DNS, dimana dalam satu DNS terdapat beberapa alamat yang berbeda dan dapat dikunjungi oleh banyak orang, siapa pun yang masuk melalui jaringan internet. Jenis jaringan yang pertama digunakan adalah jaringan LAN, sistem jaringan ini juga dikenal dengan sebutan peer to peer. Koneksi jaringan peer to peer ini hanya bisa digunakan oleh 2 komputer/PC supaya jaringan terhubung dan juga terkoneksi dalam sebuah jaringan, tanpa membutuhkan sebuah host ataupun server.
   - Pada tahun berikutnya, ditahun 1988 seorang berkebangsaan Finlandia yaitu Jerkko Oikaren mengembangkan suatu program sistem chatting berbasis jaringan komputer secara luas dengan menggunakan jaringan internet. System ini dinamakan sebagai Internet Relay Chat ( IRC ) dimana penggunanya sebagai user dapat melakukan chatting dengan menggunakan jaringan internet.
Keunggulan Internet Relay Chat ( IRC )
   Pada saat itu, sistem ini merupakan salah satu terobosan baru, karena pada masa itu fitur berkirim pesan dengan menggunakan SMS juga belum populer, atau bahkan belum ada. Dengan adanya perkembangan sistem chatting tersebut, pada tahun itu penggunaan komputer juga bertambah dengan sangat pesat.

5. Tahun 1990-an : Kelahiran World Wide Web atau disebut juga WWW
   Pada tahun 1990, seorang yang bernama tim Berners Lee mulai mengembangkan dan merancang suatu program yang dapat melihat isi internet dengan nama WWW. Pengembangan World Wide Web sangat memungkinkan antar komputer agar dapat melakukan penjelajahan dan memberikan akses bagi anggota user.
Fitu yang Berkembang pada masa WWW
   Pada tahun ini pula anda sudah mulai bisa malakukan berbelanja dengan menggunakan alamat website, yang biasa kita kenal dengan sebutan e-retail, yang saat ini berkembang menjadi e-commerce. Pada tahun ini juga Yahoo sudah mulai berdiri, dan muncul lah pengguna netschap navigator sebagai alat ataupun browser yang dapat digunakan untuk melakukan browsing.

Sekian pembahasan saya tentang sejarah jaringan komputer dan perkembangannya, dan semoga artikel ini bermanfaat bagi anda. :D

Friday, February 9, 2018

Cara Mengetik 10 Jari Dengan Cepat dan Benar

Cara Mengetik 10 Jari Dengan Cepat dan Benar

   > Halo ketemu lagi dengan saya diBlog cyanogen99,. Postingan kali ini saya akan mengulas tentang bagaimana Cara Mengetik 10 Jari Dengan Cepat dan Benar.

   Mengetik dengan 10 jari tentunya akan lebih cepat untuk mengerjakan sesuatu yang berhubungan dengan komputer, memiliki kemampuan mengetik dengan 10 jari akan membuat kita mengerjakan dokumen lebih cepat dan lebih banyak dengan waktu yang sangat singkat. OK langsung saja berikut ini Cara Mengetik 10 Jari Dengan Cepat :

Posisi dan Fungsi Tiap Jari Pada Keyboard
   Perhatian kita disini adalah apa tugas dan fungsi dari setiap jari yang kita miliki.
Jari Tangan Kiri

  • Jari kelingking berfungsi untuk menekan ( `, Tab, Caps Lock, Shift, Ctrl, 1, Q, A, Z, Alt )
  • Jari manis berfungsi untuk menekan ( 2, W, S, X )
  • Jari tengah berfungsi untuk menekan ( 3, E, D, C )
  • Jari telunjuk berfungsi untuk menekan ( 4, R, F, V, 5, T, G, B )
  • Ibu jari berfungsi untuk menekan ( Spasi )
Jari Tangan Kanan

  • Ibu jari berfungsi sama dengan ibu jari tangan kiri ( Spasi )
  • Jari telunjuk kanan berfungsi untuk menekan ( 6, Y, H, N, 7, U, J, M )
  • Jari tengah kanan berfungsi untuk menekan ( 8, I, K, (<,) )
  • Jari manis kanan berfungsi untuk menekan ( 9, O, L, (>.) Alt )
  • Jari kelingking kanan berfungsi untuk menekan ( 0, P, Shift, Enter, Ctrl, dan tombol lainnya yang berada di kanan ).


   Setelah anda mengetahui posisi dan fungsi letak dari setiap jari, berikutnya untuk dapat mengetik menggunakan 10 jari dengan benar tentunya anda herus mengetestnya. Untuk latihan manual anda bisa melatih dengan cara mengetik ulang terus-menerus, untk mencoba seberapa cepat ketikan anda silahkan test di website ini.

Ketikan tersebut akan terus ada dan ini sangat membantu untuk belajar cara melatih cara mengetik lebih cepat dan benar, semakin sering anda berlatih tentu akan semakin cepat anda mengetik menggunakan 10 jari.

Demikian ulasan saya tentang cara mengetik 10 jari dengan cepat dan benar, ketahuilah mengetik dengan 10 jari sangat membantu anda dalam hal pengetikan, dengan demikian juga kita akan sangat menyukai komputer dalam bidang ini.

Thursday, February 8, 2018

Tips Cara Merawat Hp Android Agar Tahan Lama


   > Halo ketemu lagi dengan saya diBlog cyanogen99,. Saat ini saya akan membagikan Tips Cara Merawat Hp Android Agar Tahan Lama.

   Pada saat ini ponsel merupakan alat yang sering dibawa oleh manusia, dengan semakin banyaknya perusahaan yang memproduksi ponsel pintar maka akan beragam pula pilihan ponsel untuk anda beli. Pada jaman sekarang ini ponsel seringkali dijadikan menjadi investasi dengan berbagai model dan tipe yang kini sudah banyak yang menawarkannya di pasaran, dan banyak juga orang yang menggunakan ponsel untuk sarana bisnis. Merakapun menyimpan dokumen-dokumen yang penting di dalam ponsel, dan seringnya kita lupa untuk merawat ponsel dikarenakan kesibukan untuk berbisnis di ponsel anda. Tentu saja hal ini lah yang menyebabkan mengapa kita perlu untuk merawat Hp agar tahan lama.

 
  • Gunakanlah anti gores pada LCD, karena dengan menggunakan anti gores di layar ponsel anda maka jika ponsel anda terkena goresan terlalu dalam layar ponsel anda bisa diminimalisir dengan pengaman layar tersebut.
  • Membersihkan ponsel dari debu, karena ada banyak port atau permukaan yang mudah sekali tersumbat kotoran ataupun puing-puing kecil yang dapat menyumbat dan menyebabkan ponsel anda akan mudah rusak. Cara untuk membersihkan debu pada ponsel adalah dengan membeli sebuah alat penyedot debu kecil dan juga bisa menggunakan kain untuk membersihkan debu yang tersumbat.
  • Letakanlah ponsel anda pada suhu ruangan yang normal, karena ponsel anda tidak berfungsi dengan baik jika terlalu panas ataupun terlalu dingin. Hindari juga meletakan ponsel anda dibawah sinar matahari langsung dikarenakan ponsel akan secara otomatis panas, panas yang ekstream dapat merusak batre dan menyebabkan procesor hp bermasalah.
" 6 Kebiasaan Buruk Membuat Baterai Smartphone Android Cepat Rusak "
  • Lindungi baterai ponsel anda, karena baterai smartphone biasanya mudah rusak. Mengganti baterai yang baru bukanlah suatu solusi, untuk itu anda perlu memahami baterai smartphone anda dengan baik. Tipsnya adalah jangan membiarkan baterai ponsel anda kosong 0%  sebelum anda mencarger ulang ponsel anda, dan lebih baik jika ada peringatan tentang baterai ponsel anda lemah sebaiknya anda segera mencarger ponsel tersebut. Pengisian baterai terlalu lama juga akan membuat baterai cepat rusak, jadi pastikan anda mencabut carger ketika baterai sudah 100%.
  • Menggunakan Case yang baik, karena salah satu cara terbaik untuk menghindari kerusakan pada ponsel anda adalah dengan menggunakan case yang baik. Sebuah case yang dirancang untuk melindungi ponsel anda sehingga apabila ponsel anda jatuh ponsel anda tidak langsung terkena benda keras karena dilindungi oleh case.
Sekian tips untuk merawat hp anda agar awet, dan semoga artikel ini bermanfaat...

Wednesday, February 7, 2018

Cara Sharing Data Menggunakan Kabel LAN


Cara Sharing Data Menggunakan Kabel LAN
 
   > Halo ketemu lagi dengan saya diBlog cyanogen99,. Ok kali ini saya akan menjelaskan Cara Sharing Data Menggunakan Kabel LAN.

   Kebanyakan orang memindahkan data dari komputer ke komputer pasti menggunakan flaskdisk atau media eksternal lainnya dan itu pastinya memerlukan banyak waktu dikarenakan mencolok cabut flaskdisk ataupun hardisk eksternal. Nah kali ini saya akan membagikan cara peraktis untuk anda yang suka memindahkan file atau data yang ukurannya bergiga-giga, dan jika kita menggunakan metode ini, kita tidak menunggu waktu lama lagi.
Langsung saja anda simak artikel dibawah ini :
  • Langkah periapan pertama tentu saja anda harus menyiapkan dua buah komputer yang akan anda pindahkan datanya.
  • Langkah perispan kedua anda harus menyiapkan kabel RJ45 dengan konfigurasi cross ataupun straig.
  • Selanjutnya kita hubungkan komputer 1 ke komputer 2 dengan kabel LAN
Cara untuk mensharing antara lain
1. Langkah pertama yang perlu anda lakukan adalah mensetting alamat ip untuk kedua komputer.
caranya sebagai berikut :
  • Klik star - klik kontrol panel - klik network and internet - network and sharing center - change adapter setting.
  • Klik kanah pada Local area network - pilih properties.
  • Klik pada Internet protokol versi 4 ( TCP/Ipv4 ) kemudian klik properties.
  • Klik pada Use the following ip andress kemudian isi dengan ip anda.
  • Lalu pilih ok.
2. Langkah kedua adalah menonaktifkan password untuk sharing data.
Caranya sebagai berikut :
  • Klik star - klik kontrol panel - klik network and internet - network and sharing center - change advanced sharing setting.
  • Pada bagian home or work carilah password protecting sharing lalu anda trun off kan. ( dan selain password protecting sharing silakan anda untuk men on kan semua )
  • Lalu klik save.

3. Langkah ketiga adalah pilih folder yang akan anda sharing, kemudian anda klik kanan trus pilih properties lalu klik tab sharing, selanjutnya anda akan diperlihatkan tampilan seperti dibawah ini.


Selanjutnya anda isikan kotak panjang itu dengan Everyone terus anda klik add dan anda harus mengganti permission level dengan read/write, jika sudah menggantinya silahkan anda klik share dan done.

Sekian penjelasan saya tentang " Cara Sharing Data Menggunakan Kabel LAN ( peer to peer ) ".

Tuesday, February 6, 2018

Apa Itu POST ?


   > Halo ketemu lagi dengan saya diBlog cyanogen99,. Kali ini saya akan menjelaskan apa itu POST
( Power On Self Test ).

   POST ( Power On Self Test ) adalah test yang dilakukan oleh komputer untuk mengecek fungsi-fungsi komponen Hardware apakah bekerja dengan baik atau tidak. POST dilakukan saat komputer sedang melakukan booting, dan jika komputer mengalami kerusakan maka akan dapat terdeteksi gejala kesalahannya melalui Post, komputer akan menampilkan pesan atau sebuah peringatan kesalahan dalam bentuk suara yang dihasilkan melalui speaker atau tampilan visual monitor. Selain itu peringatan kesalahan juga dapat dideteksi melalui kinerja pada komputer, contohnya jika komputer tidak hidup walaupun sumber listrik sudah dinyalakan dan tombol power pada PC sudah ditekan.

   POST memungkinkan untuk mendeteksi kesalahan sehingga dapat diperbaiki kerusakan yang terjadi pada PC, mekanisme POST sudah disediakan oleh semua produk PC ataupun matherboard dan tersimpan didalam memori Bios. Pada umumnya proses yang dilakukan dalam POST pada semua matherboard sama, dan setiap kesalahan memiliki pola suara beep-nya sendiri-sendiri, dan berbeda antar Bios yang digunakan.

                  " Jika ingin mengetahui apa itu bunyi beep klik disini ".

Demikian penjelasan saya tentang " Apa Itu POST ( Power On Self Test ) ".